
Berparas cantik dari seorang Cinta Laura sudah tidak diragukan lagi. Wanita yang berdarah campuran itu sering sekali tampil modis pada setiap kesempatan. Akan tetapi sangat jarang sekali terlihat Cinta Laura menggenakan hijab. Sekarang ini, Cinta Laura telah mengunggah foto dirinya dengan balutan hijab warna merah. Fotonya yang berpenampilan berhijab ini pun banyak mendapat pujian dari para Netizen karena dinilai mirip sekali dengan wanita Timur Tengah. Cinta Laura memilih memakai hijab dalam rangka untuk merayakan Idul Adha. Busana rancangan Wongsim itu menampilkan hijab berwarna merah marun yang di mix and match dengan ciput berwarna hitam.
Bubah Alfian yang menjadi makeup artist andalan Cinta Laura, memulas wajahnya dengan nuansa yang bold. Makeup mata yang dramatis di mix and match dengan lipstik deep red memberikan kesan tegas pada fitur wajah Cinta Laura, mirip sekali seperti wanita Timur Tengah.
Lebih cantik dengan hijab?

Walaupun jarang, Cinta Laura beberapa kali mengunggah foto dirinya dengan menggenakan hijab. Salah satunya pada perayaan Idul Fitri, Cinta Laura mengunggah potret dirinya dengan memakai mukena berwarna nude yang lembut.
Bagaimana menurut kamu, Cinta Laura lebih cantik memakai hijab atau tidak?