Cara Mudah Menjaga Hijab Agar Selalu Tetap Awet dan Tidak Cepat Rusak

Sebagai seorang hijaber, hijab sudah menjadi fashion item yang paling utama karena selalu dipakai pada setiap kesempatan. Sudah tentu semua hijaber memiliki hijab lebih dari satu bahkan bisa lebih. Memakai hijab yang terlalu sering dengan cara perawatan yang salah akan membuat hijab kamu menjadi cepat rusak. Berikut ini adalah cara merawat hijab supaya hijab kamu tidak cepat rusak.

Kamu Pisahkan Hijab

Setiap bahan hijab memang membutuhkan perawatan yang berbeda-beda. Untuk merawat hijab supaya lebih awet dan tidak cepat rusak, sebaiknya kamu perlu memisahkan hijab hijab kamu berdasarkan bahan dan warna, Ketika akan mencucinya. Hijab yang berbahan kaus ini sering luntur sebaiknya harus dipisahkan Ketika kamu akan mencucinya supaya tidak merusak hijab yang lain. Sedangkan untuk cara meyimpan hijab sebaiknya kamu pisahkan berdasarkan hijab favorit supaya lebih mudah untuk mengambilnya. 

Sebaiknya Hanya di Cuci dengan Tangan 

Jika mencuci hijab dengan mesin cuci memang lebih praktis, akan tetapi bisa membuat hijab jadi cepat rusak dikarenakan sifat kain hijab agek tipis dan lemas. Seharusnya kamu cuci hanya dengan tangan untuk menjaga keawetan hijab. Tapi perlu di ingatjangan memeras hijab kamu terlalu keras sekali karena akan merusak benang pada hijab. Kamu hindari mencuci hijab jangan memakai deterjen karena bisa membuat hijab lebih cepat rusak karena hijab memiliki bahan yang agak tipis dari pada bahan pakaian. Untuk penggantinya, gunakanlah shampoo untuk mencuci hijab.

Jemur di Tempat yang Teduh 

Biasanya terik matahari sering di anggap menjadi waktu yang terbaik untuk menjemur pakaian. Tapi sebaliknya, pancaran sinar matahari kena langsung membuat warna hijab cepat pudar. Supaya warna dan motif hijab kamu tetap awet, jemur hijab kamu ditempat yang teduh. Kamu pastikan juga posisi di saat menjemur hijab tidak terlipat karena bisa meninggalkan bekas lipatan.  

Setrika dengan Suhu Rendah 

Supaya hijab tidak mudah kusut, sebaikya kamu perlu menyetrikanya, lalu kamu hindari menggunakan suhu tinggi. Suhu yang tinggi ini bisa menyebabkan hijab dengan bahan satin menjadi lebih mudah sobek. Jika menyetrika dengan suhu tinggi pada bahan kaus bisa menyebabkan hijab menjadi melar dan tertarik. Kamu perhatikan juga jika ada payet dan hiasan yang lainnya pada hijab, sebaiknya jangan kamu setrika.  

Kamu Simpan dengan Cara Digantung 

Kamu sebaiknya dimulai dari sekarang hindari pemakaian peniti saat mengenakan hijab, Peniti ini bisa membuat serat kain hijab akan menjadi rusak dan membuat hijab kamu akan cepat bolong. Sebaiknya, hijaber bisa menggunakan jepit khusus hijab sehingga tidak akan mudah merusak tekstur kain.

Tinggalkan Balasan